Rabu, 12 Oktober 2011

Remes Asy-Syuhada Lampanah adakan Kajian Islam

Remaja Masjid Asy-Syuhada Lampanah, Kec. Indrapuri Aceh Besar, Ahad (25/09/2011) menggelar kajian Islam dengan tema Membangun Insan Bertauhid. Kajian yang baru pertama kali itu menghadirkan Narasumber tunggal Tgk. H. Fachruddin Lahmuddin, S.Ag, Ketua MPU Aceh Besar. Ikut hadir bersama seratusan peserta kajian, Bupati Aceh Besar Dr. H. Bukhari Daud, M.Pd. Dalam paparannya, Ust Fakhruddin mengharapkan kaum muslimin dapat senantiasa memperbaharui keimanan kepada Allah SWT dan menghindari hal-hal yang merusak iman, bahkan bisa syirik. Hendaknya kita tetap konsisten dengan ikrar yang kita ucapkan dalam shalat, hanya kepada Allah meminta ampun dan meminta pertolongan. “Salah besar minta tolong pada dukun atau paranormal,” tegasnya. Sementara Bukhari Daud menganggap penting kajian Islam seperti ini dapat diperbanyak dalam masyarakat dalam rangka meningkatkan pemahaman yang lebih lengkap tentang syariat Islam. Saatnya masyarakat bawah belajar lagi agama Islam di masjid, meunasah dan balai pengajian di gampong-gampong. Kegiatan dan nara sumber yang sama juga digelar oleh Remaja Masjid Al-Ikhlas Ie Alang pada Kamis (06/10/2011) dengan tema Memperdalam Pengetahuan Agama Dengan Memperkokoh Ukhuwwah Islamiyah. (Hrm/Abr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar